Saturday, 1 October 2016

camino de santiago hari 3 ( larrasoana - pamplona)

Camino 22-06-2016
camino de santiago
Dari hostel elita 11:00 lanjut ke kota pamplona skitar 14 km,  memang selain memperpendek jarak karena kaki cukup lelah, juga ingin tinggal di pamplona. Melewati kota -kota kecil zuriain  -+ 2,07 km  ke iroz ,
Iroz -+1,06 km ke zabaldica sampai 
camino de santiago larrasoana-pamplonaZabaldica -+1,12 ke arleta, 
Arleta  -+ 2,25 km ke  trinidad de arre ,
Trinidad de arre -+ 0,56 km ke villava
Villava -+ 0,87 km ke  burlada, 
Burlada -+3,13 km ke pamplona

Sebuah tingkungan gedung di zabaldica jam 14:32,  melewati jalan berpagar kayu, rasa lelah pun sedikit terobati dengan pemandangan bukit -bukit hijau,  ladang-ladang gandum. 
Walau  terik matahari tepat diatas ,tetap semangat,    melewati jembatan, sebuah basilica de la Sanctisima Trinidad de Arre di jam 16.44 di kota trinidad de arre, setelah mampir menyalakan lilin di gereja,  melanjutkan sampai jam 17:01 di kota kecil,  jalan cale mayor.  Tembok tinggi dan benteng militer megah-tangguh terlihat , Medieval Citi Wall yang dibangun abad ke 16 dan 18 bergaya renaissance.
Masuk ke kota pamplona yang terkenal dengan festival San Fermin yang dimulai musim summer bulan juli, orang -orang mengiringi banteng-banteng melewati jalan-jalan tua estafeta  pamplona.
camino de santiagoPesta tersebut untuk menghormati San Fermin  seorang santo pelindung Navarra, yang sekarang festival tersebut sudah mendunia. Tempat dibangun untuk festival San Fermin yang diresmikan oleh Ernest Hemingway 1968.
pesta san fermin pamplona

Hingga jam 19.30 sampai di hostal castillo de javier di calle san nicholas 50-52 .
Makan malam di resto hostel  javier,  di mangkuk kecil terong yang dimasak bumbu+cabe, enak seperti masakan indonesia, sambil melihat pertandingan bola euro 2016.

makan malam di hostal javier

Hari selanjutnya camino de santiago  jalan -jalan di kota pamplona

No comments:

Post a Comment